Follow Us

|
JADWAL SHOLAT Subuh 04:40:55 WIB | Dzuhur 11:59:10 WIB | Ashar 15:19:22 WIB | Magrib 17:52:17 WIB | Isya 19:04:59 WIB
BERITA UTAMA

Realisasi Pajak Kendaraan 2024 di Sumbawa Meningkat

Sabtu, 07/09/2024 | 03:48 WIB | NEWS
Reporter: Getar Merdeka Red IT: Firman Wage Prasetyo
Foto: Kepala UPTB-UPPD SAMSAT Sumbawa Edi Sofyan Gole. Getty Images © 2024 GetarMerdeka.com
Sumbawa Besar, GetarMerdeka.com — Realisasi penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor maupun Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (PKB – BBNKB) Sampai dengan awal September 2024 di Sumbawa, meningkat hingga mencapai 63% dari target, jelas Kepala UPTB-UPPD SAMSAT Sumbawa Edi Sofyan Gole S.Sos M.Si dalam keterangan Persnya, Sabtu (07/09/2024).
Dijelaskan, dari hasil evaluasi yang dilakukan atas realisasi penerimaan PKB dan BBNKB periode Januari hingga awal September 2024 ini, alhamdulillah di Sumbawa terjadi peningkatan, yakni dari target PKB Rp.47.247.035.374 terealisasi sebesar Rp.29.756.804.151 (63,0%), dan BBNKB target Rp.34.626.712.551 dengan realisasi Rp.23.426.339.735 (68,2%) dari jumlah obyek pajak yang mendaftar ulang sebanyak 52.088 unit kendaraan, atau target total PKB-BBNKB Rp. 81.873.747.925 terealisasi sebesar Rp. 53.183.143.886.
“Melihat dari potensi jumlah obyek pajak kendaraan di Kabupaten Sumbawa, maka realisasi penerimaan pajak kendaraan terus digenjot, sehingga optimis, hingga akhir tahun 2024 dapat terealisasi penerimaan 100%, tentu dengan mengerahkan Sumberdaya yang dimiliki bekerjasama dengan sejumlah leading sektor terkait melalui pelayanan maksimal, sosialisasi dan operasi gabungan.
Karena sejauh ini kesadaran warga masyarakat Sumbawa (wajib pajak) dalam membayar kewajiban pajak kendaraan yang dimilikinya cukup meningkat, karena itu kami menyampaikan apresiasi dan terima kasih,” pungkas Edi Sofyan Gole.(GMC/Am06/Desk*)
[gmc/dim/ro1/adv]
SHARE

ADVERTISEMENT SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Indonesia Satu

Merdeka Network

Ekonomi Bisnis