Red IT: Firman Wage Prasetyo
Getty Images ©2020 GetarMerdeka.com - Gubernur NTB Zulkieflimansyah saat blusukan ke rumah Kevin (Istimewa)
Mataram, GetarMerdeka.com - Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah Menemui Kevin di BTN Seruni Mataram untuk memastikan dia baik baik saja.
Kevin kini sendiri di rumah, beberapa hari Lalu Ayahandanya berpulang karena Corona. Ibu dan Adiknyapun kini di Isolasi di Rumah Sakit", tutur Gubernur NTB Bang Zulkieflimansyah dalam status Facebooknya yang diunggah hari ini, Minggu (12/4).
Menurut Doktor Zul, "Wajar kalau kemudian para tetangga jadi agak khawatir dan was was.
Kevin sendiri negatif Corona, tetapi tentu tak mudah buat dia sendiri menghadapi rasa was was dan kekhawatiran sekelilingnya.
Terima kasih para relawan, para tetangga yang membantu keseharian Kevin.
Tentu tetap harus jaga diri, hati hati tapi tak menghilangkan kejernihan kita untuk membantu dan meringankan beban si penderita dan keluarganya", pesan Bang Zulkieflimansyah.
Menjaga diri dari Corona adalah satu persoalan, tapi memberi dukungan moral dan psikologis bagi para penderita dan keluarga adalah hal lain yang menjadi tantangan dan tanggungjawab kita bersama", tandas Gubernur NTB Zulkieflimansyah. (*)
[gmc/ro1]