Reporter: Ira Astiana | Red IT: Firman Wage Prasetyo
Getty Images ©2018 GetarMerdeka.com - Pangeran Harry dan Meghan Markle. Reuters
Jakarta, GetarMerdeka.com - Pangeran Harry dan tunangannya, Meghan Markle, akan melangsungkan pernikahan siang ini di Gereja St George di Windor Castle. Sebelum mengucap janji setia, keduanya akan mengelilingi kota dengan kereta sekitar pukul 13.00.
Pernikahan keluarga bangsawan dengan rakyat biasa ini telah menarik perhatian publik sejak persiapannya dimulai. Bahkan diperkirakan jutaan orang akan menyaksikan pernikahan keduanya hari ini.
"Jutaan orang di seluruh dunia bersiap untuk menyaksikan pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle di Windsor hari ini," demikian dilaporkan laman BBC, Jumat (19/5).
Bahkan, demi mendapatkan tempat terbaik untuk menyaksikan momen bersejarah ini, ratusan orang lebih rela menghabiskan malam di jalan-jalan sekitar Windsor.
"Saya berkemah sepanjang malam pada pesta pernikahan Pangeran William dan Kate dan saya berjanji tidak akan melakukannya lagi. Tetapi di sinilah saya sekarang," ujar salah seorang warga, Nicky Pruner.Simak Juga: Rahasia Rias Wajah dan Perawatan Rambut Meghan MarkleGetty Images ©2018 GetarMerdeka.com - Meghan Markle punya trik khusus dalam merias wajah dan merawat rambutnya, dari mulai pemilihan produk hingga perawatan rutin. Apa saja? (Foto: Niall Carson/Pool via REUTERS)
"Rasanya seperti menghadiri sebuah festival, hanya saja yang ini memiliki makna. Ini seolah memberi harapan pada dunia," tambah warga lain, Matt Pruner.
Dalam pernikahan ini, rencananya Markle tidak akan berjanji untuk 'mematuhi' suaminya dan Pangeran Harry memutuskan untuk mengenakan cincin kawinnya.
Selain itu, Markle akan digandeng oleh Pangeran Charles, ayah Pangeran Harry, saat berjalan melewati altar. Hal ini dilakukan karena ayah Markle, Thomas, tidak bisa menghadiri pernikahan karena alasan kesehatan.
[mdk/lia/cnn/gmc]
Sumber : merdekacom